Wednesday, 30 March 2016

Pusat Riset Apple di Indonesia, Terbesar Kedua di Dunia

JAKARTA - Rencana Apple untuk berinvestasi di Indonesia dalam bentuk pembangunan pusat "Research and Development" mulai menemui titik terang.

Ditemui seusai menghadiri acara ulang tahun MNC news di Gedung Sindo, Jakarta, Selasa (29/3/2016). Menteri Komunikasi dan Informatika mengungkapan rasa antusias perihal rencana Apple.

"Rencana ini sangatlah bagus apalagi ini perusahaan sekelas Apple. Nantinya pusat riset yang akan dibangun di Indonesia ini terbesar kedua di Dunia setelah Brasil,"Sebut Rudiantara.

Walaupun begitu, Ia juga secara tegas meminta Apple agar berkomitmen untuk mengembangkan sumber daya manusia Indonesia di bidang teknologi informasi sehinnga terjadi hubungan timbal balik.

"Kita tidak ingin dilihat sebagai pasar. Kami meminta Apple untuk menunjukan "Commitmen Value" terhadap Indonesia, agar manfaatnya dirasakan masyarakat,"lanjutnya.

Mengenai lokasinya sendiri, Rudiantara mengaku sudah menemukan 10 kandidat tempat strategis untuk pusat riset Apple ini.

"Lokasinya tidak akan Jawa-Sentris. Mudah-mudahan akhir tahun rencana ini sudah terlaksana," tutupnya.

(okezone.com)

No comments:

Post a Comment